Saturday, March 26, 2016

Pengumuman PERUBAHAN JADWAL Beberapa Rangkaian Acara

🚨🚨🚨🚨🚨PENGUMUMAN🚨🚨🚨🚨🚨🚨
Ada sedikit perubahan jadwal untuk rangkaian acara CEF 2016.

Dari yang sebelumnya Olimpiade Kimia diadakan di hari Senin dan Selasa, serta Lomba MSQ&MHQ hari rabu, menjadi Selasa dan Rabu untuk Olimpiade Kimia, dan Senin untuk Lomba MSQ&MHQ

Lebih jelasnya..

Senin: Lomba MSQ&MHQ

Selasa: Olimpiade Kimia

Rabu: Olimpiade Kimia

Kamis: Seminar Nasional

Oke, tetap semangat yaa ^^

Ttd
Panitia CEF 2016


Share:

Monday, March 21, 2016

Tuesday, March 15, 2016

Hadiah Spesial Pemenang Olimpiade Kimia CEF 2016

Selain hadiah utama dari panitia CEF 2016, pemenang Lomba Olimpiade Kimia CEF 2016 juga berkesempatan mengikuti Chemistry Final Olympiad dalam rangkaian acara Indonesian Chemistry Expo 2016 (ICE)

Chemistry Final Olympiad (CFO) adalah sebuah kompetisi kimia tingkat nasional yang diadakan untuk menyalurkan minat dan ketertarikan para siswa/i SMA/sederajat pemenang kompetisi kimia. CFO yang diadakan oleh Ikahimki ini akan dilaksanakan pada tanggal 1-3 Mei 2016 di Universitas Indonesia.

Kabar baiknya lagi, pemenang Chemistry Education Fair 2016 tidak perlu membayar biaya pendaftaran Chemistry Final Olympiad. Biaya pendaftaran akan ditanggung oleh panitia CEF.

Kapan lagi bisa ikut lomba olimpiade kimia tingkat nasional GRATIS?

Yuk, segera daftarkan tim-mu untuk memenangkan olimpiade kimia Chemistry Education Fair 2016.

Share:

Tuesday, March 8, 2016

Chemistry Education Fair 2016

πŸŽ“Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia UIN Syarif Hidayatullah JakartaπŸŽ“
proudly presentπŸŽ‰

🎊🎈CHEMISTRY EDUCATION FAIR 2016🎈🎊

πŸ”­πŸ”¬"Think, Act, Create and Show The World We Are Proud to be Muslim Scientist"πŸ”¬πŸ”­

πŸ“ŒDengan rangkaian acara:

OLIMPIADE KIMIA Tingkat SMA/MAπŸ”¬
πŸ“† Senin & Rabu, 25 & 27 April 2016
🏒 Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
πŸ’° Rp. 180.000,-/tim

MUSABAQAH HIFDZIL QUR'AN Tingkat SMA/MAπŸ“„
πŸ“† Selasa, 26 April 2016
🏫 Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
πŸ’°Rp. 70.000,-/siswa

MUSABAQAH SYARHIL QUR'AN Tingkat SMA/MAπŸ“ƒ
πŸ“† Selasa, 26 April 2016
🏒 Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
πŸ’° Rp. 150.000,-/tim

SEMINAR NASIONAL "Peran Pendidikan Islam dalam Mencegah Penyalahgunaan Obat-obatan Terlarang" πŸ’Š
πŸ“† Kamis, 28 April 2016
🏫 Auditorium Harun Nasution UIN Syarif Hidayatullah Jakarta


πŸ’΅Paket hemat Rp. 380.000,- (bagi sekolah yang mengikuti seluruh perlombaan @1 tim per perlombaan)πŸ’΅

πŸ†πŸ†πŸ†total hadiah PULUHAN JUTA RUPIAHπŸ†πŸ†πŸ†

Tunggu apa lagi? Yuk, segera daftar dan persiapkan diri untuk berpartisipasi sukseskan rangkaian acara CHEMISTRY EDUCATION FAIR 2016πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰

More info:
FB: Chemistryeducation Fair
Twitter: @CEF2016
LINE@: http://line.me/ti/p/%40snr0488v
Blog : chemistryeducationfair2016.blogspot.co.id
🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈
CP:
Lintang (085767654862)
Afina (081294609343)
Ernis (089601832992)
🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈🎈
Share:

Sunday, March 6, 2016

Pilihan Tema Lomba Musabaqah Syarhil Qur'an

Tema yang dapat dipilih untuk Lomba MSQ adalah: (*)



1.       Pemuda dan Masa Depan Bangsa
2.      Zakat dan Kesejahteraan Umat
3.      Keluarga dan Pembinaan Generasi Muda
4.      Seni sebagai Media Dakwah
5.      Al-Qur’an dan Etos Kerja

(*) Setiap tim memilih 2 tema
 
Share:

Syarat dan Ketentuan Lomba Musabaqah Syarhil Qur'an

1.  Musabaqah Syarhil Qur’an adalah jenis lomba penyampaian isi dan kandungan Al Qur’an dengan cara menampilkan bacaan ayat Al-Qur’an, puitisasi terjemah dan uraian yang merupakan kesatuan yang serasi dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan penghayatan terhadap isi kandungan Al Qur’an sehingga terwujud suatu pengamalan nyata terhadap petunjuk dan bimbingan-Nya.

2.     Peserta adalah siswa jenjang SMA/MA.

3. Peserta terdiri dari 3 orang yaitu : pengulas isi Al-Qur’an (pensyarah), pembaca Ayat Al-Qur’an (tilawah) dan pembaca terjemah (saritilawah).

4.  Peserta boleh putera semua, puteri semua atau campuran (putera dan puteri) yang masih berstatus pelajar SMA/berusia 16-19 tahun.

5.  Materi musabaqah adalah berbagai topik yang memiliki landasan ayat-ayat Al-Qur’an terdiri atas: Aqidah, Ibadah, Akhlaq,  Mu’amalah / Kemasyarakatan.

6.  Komposisi peserta tidak terikat dengan jenis kelamin, boleh laki-laki semua, perempuan semua, atau campuran.

7. Setiap peserta menyiapkan 1 buah naskah yang diketik rapi (dua spasi – Times New Roman 12 – margin bebas). 

8. Naskah sebanyak 3 rangkap diserahkan bersama dengan formulir pendaftaran saat registrasi peserta
Share:

Teknis Perlombaan Musabaqah Hifdzil Qur'an



 Teknis Perlombaan MHQ

a)  Peserta tampil menurut giliran membaca sesuai dengan nomor undian yang diundi pada saat registrasi awal hari H

b)   Maqra’ dan paket soal bacaan ditetapkan oleh dewan hakim dan akan diberikan pada saat peserta akan tampil.

c)    Setiap peserta akan diberi 5 soal, dengan rincian:
a.   1 soal melanjutkan surat pilihan
b.   2 soal melanjutkan dari juz 30,
c.   1 soal membaca surat lengkap dari juz 30,
d.  1 soal menyambung ayat terakhir ke surat selanjutnya dari juz 30

d)         Durasi penampilan : 10 menit.

e)          Peserta tidak perlu mengucapan salam.

f)          Ketentuan Bel ketika Perlombaan:
a.         1 kali    : Kesalahan.
b.         2 kali    : Pergantian soal.
c.         3 kali    : Mulai lomba.
            d.      4 kali    : Peserta harus mengakhiri bacaan.
Share:

Syarat dan Ketentuan Lomba Musabaqah Hifdzil Qur'an


1.     Musabaqah Hifdzil Qur’an adalah cabang musabaqah menghafal Al-Qur’an dengan bacaan murattal.

2.     Materi Lomba MHQ adalah Juz 30 dan surat pilihan (Arrahman, Al-Mulk, Yasin, dan Al-Waqiah).

3.     Panjangnya bacaan ditentukan oleh dewan hakim berdasarkan lamanya waktu membaca dan kualitas bacaan.

4.     Peserta bersifat perseorangan, terdiri dari putera (hafizh) dan puteri (hafizhah).

5.     Setiap peserta diharuskan hadir di tempat acara selambat-lambatnya 10 (sepuluh) menit sebelum perlombaan dimulai.

6.     Peserta wajib menggunakan ID Card saat pelaksanaan lomba.

7.     Peserta tidak boleh membawa Al-Quran, Juz ‘Amma, atau sejenisnya ketika mendapat giliran lomba.

8.     Setiap sekolah diperbolehkan membawa supporter.

9.     Setiap yang hadir pada acara MHQ diharapkan mengikuti peraturan sebagai berikut:
a.         Tidak menggangu peserta yang mengikuti perlombaan
b.        Memakai pakaian yang sopan
c.         Tidak memberi tahu peserta ketika tampil
d.        Peserta, pengamat, dan supporter diharuskan menjaga kebersihan dan ketertiban.

Share: